Berikut ini kandungan surat At-Tiin, Allah SWT mengawali surat ini dengan bersumpah atas 4 tempat suci, yaitu Tiin, sebagian ulama berpendapat bahwa Tiin yaitu tempat tinggal Nabi Nuh as, tepatnya di Damaskus, di tempat itu banyak ditanami buah tin; Zaitun, ini adalah tempat kelahiran Nabi Isa, yaitu Baitul Maqdis atau tepatnya Yerussalem (Palestina); Gunung Sinai, yaitu tempat di mana Nabi Musa bercakap langsung dengan Allah Swt, tempat Nabi Musa as menerima wahyu; dan Mekkah, yaitu tempat kelahiran Nabi Muhammad Saw sebagai Nabi penyempurna akhlak.
Allah SWT telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sempurna. Oleh karena itu, hendaknya manusia bersyukur kepada Allah dengan banyak melakukan amal shalih.
Bagi mereka telah disiapkan pahala yang tiada putus-putusnya. Namun, masih ada yang mengingkari nikmat setelah datang keteranganketerangan dari Tuhannya. Bagi mereka telah disiapkan tempat kembali yang buruk.
Allahu a'lam