"Menyebarluaskan Pengetahuan..."

Antusiasme Wali Santri SDIT Robbani Mengikuti Parenting Bertema Kemandirian dan Kejujuran













SINGOSARI-Di awal tahun 2020 ini, kegiatan parenting SDIT Robbani hadir kembali. Setelah beberapa bulan lalu parenting terselenggara saat pengambilan raport PTS 1 (Penilaian Tengah Semester 1), kini hadir saat pengambilan raport PAS 1 (Penilaian Akhir Semester 1).

Kegiatan parenting ini terselenggara pada Sabtu (4/1/2020) pukul 08.00 hingga 11.00 WIB. Dua ruang di SDIT Robbani digunakan untuk kegiatan ini, yakni musholla dan aula lantai dua.

Ruang musholla digunakan untuk wali santri kelas bawah/rendah (kelas 1, 2, dan 3). Aula lantai dua digunakan untuk wali santri kelas atas/tinggi (kelas 4, 5, dan 6).

Wali santri sangat antusias mengikuti parenting ini. Parenting kali ini bertema kemandirian dan kejujuran. Tema kemandirian untuk kelas bawah/rendah, dan tema kejujuran untuk kelas atas/tinggi.

Pada sesi parenting di kelas bawah/rendah dengan tema kemandirian, wali santri banyak mendapatkan 
sharing dari pemateri yaitu ustadzah Sa'adah Nurul Aliyyah, S.Psi. (seorang ustadzah pendidik di SDIT Robbani).

Pemateri banyak berbagi tentang cara melatih tanggung jawab dan kemandirian anak-anak, alasan mengapa kita perlu melatih kemandirian, cara bagaimana tahapan melatih kemandirian, dan apa saja manfaat kita membiasakan hidup mandiri.

Tak kalah antusiasnya, pada sesi parenting di kelas atas/tinggi dengan tema kejujuran, wali santri banyak mendapatkan sharing dari pemateri yaitu ustadz Ashrofro Abiry, S.Psi (seorang praktisi dan konsultan psikologi pendidikan anak dan keluarga).

Pemateri banyak berbagi tentang pentingnya karakter kejujuran, alasan mengapa kejujuran harus tertanam dalam diri anak, cara bagaimana tahap menjelaskan pada anak tentang kejujujran, apa tindakan yang harus dilakukan jika anak-anak berbohong, dan cara bagimana kita bisa mengukur tingkat kejujuran anak-anak.

Kegiatan parenting juga dimeriahkan dengan bazaar komite SDIT Robbani dan datangnya mobil pintar yang membawa banyak buku bacaan untuk dibaca anak-anak pada saat sesi parenting. (ew)

Berikut ini beberapa dokumentasi pelaksanaan parenting pada saat pengambilan raport PAS 1 di SDIT Robbani Singosari:














Bagikan:

Arsip